Belajar Kelompok dan Manfaatnya

Table of Contents

Belajar kelompok merupakan pembelajaran yang dilakukan secara tim atau bersama-sama. Di sinilah pentingnya dan manfaat model belajar inin yang dirasakan oleh para siswa dalam menjaga kebersamaan. Kelompok belajar yang akan memberikan hasil pembelajaran terbaik adalah kelompok yang menjaga kekompakan.

Belajar secara kelompok adalah salah satu model belajar yang sudah tidak asing lagi di kalangan pelajar. Pada waktu peserta didik duduk di bangku sekolah dasar, model belajar ini sudah diperkenalkan pada siswa siswi.

Guru memberikan tugas agar setiap siswa membentuk kelompoknya tersendiri dengan jumlah tertentu.  Untuk membedakan dengan kelompok yang lain, setiap kelompok memberi nama masing-masing.

Belajar Kelompok

Belajar tidak hanya dapat dilakukan dengan belajar sendiri di rumah atau kamar dengan membaca buku rujukan. Tapi belajar juga dapat dilakukan secara bersama-sama dengan orang lain.

metode belajar kelompok

Guru sekolah tidak hanya mengajarkan pada siswa untuk belajar sendirian. Tapi guru juga mendorong siswa siswi untuk bisa belajar bersama-sama dengan siswa lainnya secara kompak dalam belajar secara kelompok.

Belajar kelompok adalah proses pembelajaran  yang dilakukan secara berkelompok. Setiap siswa mesti aktif dalam model diskusi kelompok ini untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Metode belajar ini dimulai dari pemberian tugas yang diberikan oleh seorang guru di kelas. Tugas sekolah tersebut mesti diselesaikan secara baik secara berkelompok.

Untuk mulai menggunakan teknik pembelajaran berkelompok maka guru kelas melakukan pembagian kelompok. Setiap kelompok bisa mempunyai jumlah anggota lima atau enam murid. Kemudian menentukan ketua kelompok dan penentuan lokasi untuk belajar bersama.

Tujuan Belajar Kelompok

Belajar kelompok adalah suatu metode pembelajaran yang memberikan fokus  hubungan siswa dengan siswa yang lain untuk saling berinteraksi pada satu kelompok. Mereka harus menyelesaikan tugas yang diberikan oleh guru secara bersama dan kompak. Tentu ada hal yang ingin dicapai dari bentuk belajar ini yaitu menyelesaikan tugas dan soal yang diberikan oleh guru  sekolah di kelas.

Seorang guru menerapkan teknik pembelajaran pada siswa secara berkelompok mempunyai maksud dan tujuan tersendiri. Berikut ini beberapa tujuan belajar kelompok yang bisa didapatkan oleh peserta didik.

1.Pengembangan pola berpikir yang baik dan kritis

Pemberian masalah yang harus dipecahkan oleh peserta didik dalam satu kelompok membuat setiap peserta didik dapat terlibat aktif menyelesaikan masalah tersebut. Setiap siswa mampu memberikan pandangannya masing-masing dalam menyelesaikan masalah bersama. Sehingga kemampuan berpikir kreatif, baik dan kritis dapat dilatih.

cara belajar kelompok

2.Meningkatkan kemampuan bekerjasama dan bersosialisasi

Tujuan berikutnya dari belajar kelompok adalah mengembangkan kemampuan siswa untuk bisa bekerjasama secara baik dengan orang lain dan meninggalkan sikap egois yang mementingkan diri sendiri.

Siswa dapat menyadari pentingnya bersosialisasi dan bekerjasama atau kerja kelompok dalam rangka belajar bersama orang lain. Selain itu, belajar secara berkelompok melatih siswa untuk mengembangan keterampilan kepemimpinan dan komunikasi yang baik.

3.Meningkatkan rasa percaya diri akan kemampuan siswa

Tujuan berikutnya dari belajar kelompok adalah untuk meningkatkan rasa percaya diri terhadap kemampuan yang dimiliki dan juga lebih bisa menghargai orang lain. Setiap siswa dapat menghilangkan sikap mementingkan diri sendiri. Tapi siswa dapat mementingkan kepentingan bersama. Hal itu akan membuat siswa akan mampu melakukan koordinasi yang baik dengan orang-orang di sekitarnya dalam kehidupan sehari-hari.

Apa Manfaat Dari Belajar Kelompok?

Ada segi positif dari belajar secara berkelompok terutama dari segi penyelesaian tugas sekolah yang dapat dilakukan secara bersama-sama. Sehingga lebih ringan dikerjakan. Setiap siswa mempunyai tugas masing-masing. Begitu juga soal biaya pembelajaran dapat dilakukan pembagian secara bersama-sama hingga lebih ringan.

Berikut ini beberapa manfaat dari belajar kelompok yang penting diketahui.

1.Melatih kebersamaan dalam pembelajaran

Pembelajaran yang dilakukan secara berkelompok akan melatih siswa dalam menjalankan pembelajaran bersama dengan orang lain secara baik.  Belajar sendiri di rumah tidak melatih kemampuan komunikasi baik dengan orang lain. Tapi dengan belajar kelompok akan melatih siswa untuk bisa berkomunikasi dengan orang lain dalam menyelesaikan masalah.

belajar kelompok

2.Menghargai orang lain

Belajar secara berkelompok akan membuat siswa bisa menghargai pendapat dan sikap orang lain. Setiap siswa dapat menyadari bahwa setiap orang berbeda-beda terhadap pola pikir dan gaya belajar. Hal itu akan membuatnya lebih menghargai orang lain dalam belajar. Setiap siswa siswi tentu mempunyai pandangan masing-masing terhadap masalah. Sikap menghargai akan timbul pada setiap siswa ketika dalam pembelajaran ini.

3.Pembagian wewenang dan tugas

Apa manfaat dari belajar kelompok lainnya? Metode belajar ini juga berguna bagi siswa dalam peningkatan kemampuannya dalam memimpin orang dan melakukan pendelegasian secara baik. Suatu masalah harus selesai secara tepat waktu.

Untuk menyelesaikan masalah tersebut dilakukan pembagian tugas masing-masing. Hal itu secara tak langsung melatih kemampuan siswa dalam bersosialisasi yang baik dengan orang lain.

Belajar Kelompok yang Efisien

Berikut ini  beberapa langkah dan cara yang bisa dilakukan oleh siswa siswi di sekolah untuk menciptakan kondisi belajar kelompok yang efektif dan efisien dari permulaan sampai akhir, antara lain :

1.Pemilihan anggota kelompok belajar yang tepat

Langkah pertama dalam membuat belajar secara berkelompok menjadi efektif adalah melakukan pemilihan teman kelompok belajar yang tepat. Misalkan dari segi karakter dan prestasi serta kemampuan yang tepat dibutuhkan.

manfaat belajar kelompok

Anggota kelompok yang terdapat pada kelompok belajar umumnya berkisar tiga sampai lima orang. Sehingga masing-masing anggota kelompok harus ikut berpartisipasi atau memberikan kontribusinya berdasarkan kemampuan dan keahliannya.

2.Jumlah yang tak terlalu banyak

Hal berikutnya untuk menciptakan belajar kelompok yang efisien adalah tidak mengikutkan anggota kelompok dalam jumlah lebih banyak. Karena saking terlalu banyak hanya akan menciptakan kondisi belajar tidak efisien.

3.Menentukan tempat dan kapan berlangsungnya belajar kelompok dilakukan sesuai kesepakatan bersama

Yang namanya belajar secara berkelompok membuat segala sesuatu harus didasarkan atas kesepakatan bersama. Termasuk dalam soal waktu pelaksanaan belajar dan tempatnya serta materi apa yang akan dibahasnya. Yang tak kalah penting, diberitahukan kepada semua anggota kelompok tentang apa saja yang perlu dipersiapkan dan dibawa pada waktu belajar bersama.

4.Penentuan ketua kelompok dan bendahara serta wakil dan pencatat

Setelah disepakati tempat dan waktu belajar maka setiap peserta atau anggota kelompok belajar mesti datang tepat waktu sebelum belajar kelompok dimulai. Kemudian sesudah semua anggota kelompok berkumpul secara lengkap, di bahas mengenai penentuan ketua kelompok, bendahara, wakil, sekertaris dan pencatat. Sehingga belajar secara berkelompok dapat terkoordinasi secara baik. Ketua kelompok yang memimpin kelompok. Sedangkan pencatat bertugas mencatat jalannya kegiatan belajar bersama ataupun diskusi.

5.Kondisi serius dan santai

Dalam belajar kelompok yang efisien, ketua kelompok hendaknya menegaskan kepada setiap anggota kelompok untuk bersikap serius terhadap pembelajaran yang tengah dilakukan, namun dalam sikap yang santai.

6.Merumuskan permasalahan yang harus diselesaikan bersama dan pemberian tugas masing-masing oleh ketua kelompok.

Ketua kelompok harus merumuskan tentang masalah yang harus dibahas dan memastikan tidak melenceng.

Manfaat Belajar Kelompok?

Dengan mengikuti belajar secara berkelompok maka manfaatnya bukan hanya dirasakan oleh siswa itu sendiri tapi juga oleh guru. Guru akan merasa terbantu dengan belajar secara berkelompok. Guru akan melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap proses pembelajaran dalam satu kelompok.

apa manfaat dari belajar kelompok

Sedangkan manfaat belajar kelompok bagi siswa, antara lain :

1.Menciptakan kemampuan bekerjasama yang baik dengan orang lain

Belajar secara berkelompok akan membuat siswa lebih aktif dan meningkat dalam kemampuan berkomunikasi dengan orang lain sekaligus menciptakan kemampuannnya dalam bekerjasama dengan orang lain dalam soal pembelajaran.

2.Meningkatkan rasa percaya diri

Manfaat belajar kelompok juga akan meningkatkan rasa percaya diri siswa. Siswa akan diberikan tugas dalam kelompok hingga mampu menyelesaikan secara baik. Siswa merasakan kemampuannya dalam bekerjasama dan berinteraksi dengan orang lain sehingga lebih percaya diri.

belajar kelompok yang efisien

3.Menyelesaikan soal pembelajaran  dengan cepat

Belajar bersama juga memberikan manfaat bagi siswa tentang bagaimana cara menyelesaikan masalah dengan cepat. Belajar efektif dalam menyelesaikan masalah tidak bisa dilakukan sendirian. Tapi memerlukan bantuan orang lain. Seperti dengan adanya belajar secara berkelompok yang membuat tugas dan masalah dapat ditanggung dan diselesaikan bersama dalam waktu singkat.

Demikianlah berbagai manfaat dari belajar kelompok. Lalu untuk mendapatkan manfaat-manfaat  tersebut maka cara yang harus dilakukan adalah membentuk kelompok yang efisien dan kompak.

Table of Contents

Rekomendasi Les Privat

Les Privat SD

Les Privat SD

related Post

Penting untuk menghabiskan waktu untuk berpartisipasi dalam aktivitas ngabuburit bersama anak-anak kamu ya moms. Baik orang dewasa maupun anak-anak sangat

Banyak moms yang kerap bertanya-tanya, “Benarkah kecerdasan anak diturunkan dari ibu?” Pertanyaan ini muncul karena peran ibu yang begitu besar,

Moms, pernahkah kamu bertanya-tanya anak pintar bicara umur berapa? Faktanya, tidak ada patokan pasti kapan seorang anak mulai bisa berbicara.