Memilih TK terbaik di Jakarta bukan perkara mudah. Meskipun level pendidikan pra sekolah ini tidak wajib namun keberadaannya sangat penting. Terutama untuk mempersiapkan mental anak sebelum masuk SD.

TK atau Taman Kanak-kanak termasuk level pendidikan formal pertama seorang anak yang bisa ditempuh sebelum menempuh jenjang pendidikan sekolah dasar (SD). Proses pendidikan di TK akan membantu saat anak akan masuk SD. Oleh karenanya, para orang tua yang tinggal di Jakarta berharap anaknya bisa masuk ke taman kanak-kanak yang terbaik.

Sayangnya biaya pendidikan di taman-kanak-kanak tidak murah. Apalagi biaya masuk dan bulanan di taman kanak-kanak terbaik dan terfavorit yang sangat mahal. Ada yang mencapai kisaran jutaan sampai puluhan juta rupiah. Meski begitu sebagian besar orang tua tidak mempermasalahkannya. Asalkan taman kanan-kanak tersebut mampu memberikan pelayanan pendidikan terbaik kepada anak mereka.

Daftar TK Terbaik di Jakarta

Memasukkan anaknya ke taman kanak-kanak yang terbaik memang merupakan harapan kebanyakan orang tua. Untuk itu Anda perlu lebih mengenal sekolah dan memilih sesuai kebutuhan Anda. Berikut ini daftar TK terbaik di Jakarta yang sebaiknya Anda tahu.

CTA Calistung TK Terbaik di Jakarta dan Rekomendasi Sekolahnya

TK Al Azhar

Salah satu yang termasuk terbaik di ibu kota adalah TK Al Azhar. TK ini menerapkan pendidikan Islam selain pendidikan seni, bahasa, kognitif, keterampilan dan kreativitas konvensional yang memuat sistem kurikulum nasional. Dengan demikian di taman kanak-kanak ini, sang anak dilatih untuk menerapkan nilai-nilai Islam sejak dini.

rekomendasi tk di jakarta

TK Al-Azhar juga termasuk TK Islam terbaik di Jakarta dengan ruangan kelas yang luas dan nyaman. Selain itu, lingkungan sekolah dilengkapi dengan sarana taman bermain. Lingkungan di dalam sekolah dan luar sekolah mendapat jaminan keamanan 24 jam. Sehingga sang orang tua murid tak perlu cemas tentang keamanan anaknya ketika belajar dan bermain saat sekolah.

Untuk informasi alamat lengkap TK Al Azhar di Jakarta adalah di Jalan Rs Fatmawati Kav.49 Pondok Labu Cilandak Jakarta Selatan 12450.

TK Islam Al-Ikhlas

TK terbaik di Jakarta lainnya adalah TK Islam Al-Ikhlas. Sekolah yang menerapkan nilai-nilai keislaman sejak dini ini mempunyai sarana dan prasarana yang sangat lengkap. Seperti lingkungan kelas yang nyaman dan luas, ruangan perpustakaan yang lengkap, dan taman bermain yang berada di luar dan dalam ruangan.

Baca juga: Manfaat Mengenalkan Buku Pada Anak Sejak Usia Dini

Dekorasi ruangan interior tersusun menarik sehingga mampu menambah semangat belajar muridnya. Taman kanak-kanak ini menjadi TK Islam terbaik di Jakarta dengan banyak program sekolah yang bermanfaat bagi setiap anak. Misalkan program Belanja Cerdas, Manasik Haji, Go Green, Berkurban Yuk, dan Jumat Bersih.

TK Islam Al Ikhlas menjadi rekomendasi banyak orang tua murid. Salah seorang artis terkenal, Mona Ratuliu mempercayakan pendidikan formal anaknya di TK yang berada di Jakarta Selatan ini. Alamat lengkap TK Islam Al-Ikhlas adalah di Jalan Cipete Raya III Nomor 3 di Cilandak Kota Jakarta Selatan.

TK Hang Tuah 11

TK terbaik di Jakarta yang juga banyak menjadi pembicaraan para orang tua adalah TK Hang Tuah 11. Taman kanak-kanak ini mempunyai ruangan kelas yang luas dan nyaman. Tenaga pendidik di TK ini sudah memiliki sertifikat keguruan yang mumpuni dari pemerintah. Pendidikan yang diterapkan menggabungkan antara konsep belajar dan bermain. Suasana belajar diciptakan dengan nuansa yang menyenangkan bagi siswanya.

Sejak masuk ke lingkungan TK yang populer ini Anda sudah disuguhi keramahan dan senyuman dari petugas keamanan. Pembelajaran di TK Hang Tuah 11 mencakup pendidikan kognitif, bahasa, dll.

Untuk alamat lengkap TK Hang Tuah 11 Jakarta yaitu di Jalan Ambalun Nomor 1 RT 8/6 Pondok Labu Jakarta Selatan.

TK Islam Terbaik di Jakarta

Salah satu kritik terhadap pendidikan adalah porsi kurikulum mata pelajaran agama Islam yang dirasakan masih sangat kurang. Ini menimbulkan keprihatinan banyak orang tua murid. Padahal mereka ingin menjadikan anak mereka menjadi anak pintar akan ilmu umum sekaligus jadi anak saleh yang mempunyai kepribadian islami.

tk islam terbaik di jakarta

Untuk menjawab kebutuhan itu, hadirlah TK-TK islam yang berdiri di Jakarta. Nah, berikut ini beberapa TK Islam terbaik di Jakarta yang bisa menjadi referensi pilihan Anda.

  1. TK Islam Al Ikhlas
  2. TK Al Azhar
  3. TK Islam Al A’Raaf
  4. TK Islam An-Nash

Rekomendasi TK di Jakarta

Selain sekolah Islam maupun yang berlabel TK terbaik di Jakarta, sebenarnya masih ada banyak sekolah TK lainnya yang juga termasuk populer. Berikut ini rekomendasi TK di Jakarta yang mempunyai keunggulan dalam proses belajar mengajar yang bisa menjadi alternatif pilihan Anda.

  1. TK Taman Kreativitas Anak Indonesia
  2. TK Islam Al A’Raaf
  3. Kinderfield School Building
  4. TK Islam Terpadu An-Nash
  5. TK Islam Al Ikhlas
  6. TK Al Azhar

CTA Calistung TK Terbaik di Jakarta dan Rekomendasi Sekolahnya

Biaya Masuk TK

Bagi orang tua yang tengah mempersiapkan anaknya bersekolah di taman kanak-kanak pastinya akan mencari beberapa rekomendasi TK terbaik di daerahnya. Di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara dan Jakarta Selatan cukup banyak sekolah TK yang dinilai cukup baik. Taman kanak-kanak ini memberikan jaminan kualitas pendidikan terbaik.

Lihat juga Phobia Pada Anak, Jenis, Pemicu, dan Cara Mengatasinya

Pada umumnya untuk memasuki TK terbaik di Jakarta memerlukan biaya yang lebih mahal ketimbang TK lain yang biasa saja. Hal tersebut karena sebuah taman kanak-kanak yang ingin mendapatkan peringkat sebagai TK terbaik memerlukan dana yang besar untuk menciptakan kondisi sekolah yang unggul. Seperti untuk mendatangkan tenaga pendidik profesional yang bersertifikat resmi hingga fasilitas sekolah.

Mengingat pentingnya pendidikan anak di TK maka Anda perlu mempersiapkan anggaran keuangan yang cukup bagi sekolah anak. Apalagi untuk sekolah di TK terbaik membutuhkan biaya yang besar. Kenaikan biaya pendidikan semakin tinggi setiap tahunnya.

Biaya pendidikan di sekolah TK yang mahal tidak sebanding dengan manfaat yang akan diberikan pada setiap siswa. Biaya pendidikan di TK merupakan sebuah investasi yang manfaatnya akan dirasakan setelah siswa sudah dewasa. Ia akan bersikap mandiri, kreatif dan bertakwa kepada Allah swt.

Biaya masuk TK akan semakin mahal beberapa tahun ke depan. Biaya pendidikan ini terasa sangat murah dibandingkan dengan biaya masuk ke jenjang pendidikan lebih tinggi lagi. Seperti biaya masuk SD, SMP dan SMA serta biaya pendidikan tinggi.

Salah satu TK terbaik di Jakarta merilis biaya masuk TK untuk saat ini sebesar Rp 46 juta. Yang terdiri-dari biaya SPP selama satu tahun, uang pendidikan selama satu tahun, uang fasilitas, uang pendaftaran, biaya komite, uang kegiatan, uang infak dan uang pengembangan pendidikan.

tk terbaik di Jakarta

Biaya pendidikan masuk TK di atas bukanlah sebuah patokan. Mengingat biaya ini berbeda-beda antara tiap sekolah. TK biasa dengan TK Islam dan TK internasional pasti akan juga berlainan. Berdasarkan urutan, biaya masuk TK yang paling mahal dimulai dari TK internasional yang dilanjutkan TK biasa.

TK Kepompong

Dalam memilih tempat sekolah di taman kanak-kanak yang baik bagi buah hati tercinta, kamu tidak boleh sembarangan. Karena masa depan seorang anak ditentukan oleh pendidikan sejak dini yakni TK. Dengan memasukkan anak sekolah di TK terbaik akan membuat masa depan anak menjadi cemerlang dan pembentukan karakter anak yang kuat, mandiri, cerdas, pintar dan bertakwa. Salah satu sekolah Taman Kanak-Kanak yang berkualitas baik di Jakarta adalah TK Kepompong.

TK Kepompong menjadi salah satu TK terbaik di Jakarta Selatan. Fasilitasnya sangat lengkap dan nyaman. Seperti ruangan kelas yang luas dan taman bermain yang lengkap dengan fasilitas mainan anak yang aman dan komplit. Alamat lengkap TK Kepompong di Jln Bangka Raya Nomor 99B RT7/11 Pela Mampang, Mampang Prapatan Jakarta Selatan kodepos 12720. No telp.  021-71790268.

Biaya Sekolah TK Kembang

TK Kembang merupakan sekolah yang dibangun sejak lama tepatnya sejak tahun 1974. Kehadiran TK Kembang mampu memberikan kontribusi besar bagi pendidikan anak di Indonesia yang berkualitas unggul dan mandiri serta mampu menciptakan siswa-siswi yang bertakwa kepada Allah swt sesuai cita-cita sekolah.

biaya masuk TK

Untuk dapat bersekolah di TK Kembang, lembaga pendidikan terbaik di daerah Jakarta Selatan ini memberikan biaya sekolah yang sangat terjangkau.  Berikut ini rincian biaya sekolah TK Kembang, antara lain:

  • Uang pendaftaran sekolah di TK Kembang sebesar Rp 10 juta
  • Uang kegiatan Rp 3,25 juta
  • Uang pangkal sekolah Rp 50 juta

Total biaya sekolah TK Kembang dari awal sampai akhir sebesar 63,25 juta. Biaya pendidikan sebesar itu untuk menjamin setiap siswa-siswi mendapatkan pendidikan yang berkualitas dengan fasilitas yang lengkap.

Demikian ulasan tentang TK terbaik di Jakarta, baik yang berdasar agama maupun umum. Dengan adanya beberapa rekomendasi TK di Jakarta ini semoga bisa menambah referensi Anda dan pilihan yang terbaik untuk pendidikan pra sekolah bagi putra dan putri Anda.

CTA Calistung TK Terbaik di Jakarta dan Rekomendasi Sekolahnya